Oleh : Rizki Dwi Septiani
Penulis adalah Mahasiswi Prodi PAI 1 B STAINU Temanggung

Apa yang dimaksud dengan tahu  mercon?
Tahu mercon yaitu tahu goreng yang diisi sambel ,sehingga saat orang menggigit tahu tersebut , dimulut seakan meledak karena pedasnya sambel.

Tahu mercon juga merupakan makanan ringan yang bisa disajikan sebagai makanan cemilan atau bisa juga digunakan sebagai lauk..

Ada banyak jenis tahu yang ada di indonesia, diantaranya tahu putih, tahu petis, tahu isi, tahu bakso.tahu sumedang dari sumedang, tahu gejrot dari cirebon, tahu bakso dari semarang. Dan sekarang yang lagi varian dari tahu paling baru yaitu tahu mercon.

Bagaimana Sejarah terbentuknya tahu mercon?
Di namakan tahu mercon karena tahu tersebut diisi dengan sambal yang sangat pedas sehingga ketka kita memakan tahu tersebut seakan akan meledak. Jadi tahu tersebut dinamakan tahu mercon.

Untuk apa pembuatan tahu mercon?
Tahu mercon merupakan varian makanan baru yang disajikan bisa untuk lauk pauk, bisa juga untuk camilan.

Bahan Baku Tahu Mercon
Bahan tahu mercon:
10 buah tahu kuning, goreng matang ,tiriskan
Bahan isi tahu mercon:
2 buah wortel, serut kasar memanjang
1 btg daun bawang, rajang halus
Bumbu isi tahu mercon:
4 btr bawang merah,cincang
3 siung bawang putih
½ buah bawang bombay
15 buah cabai rawit
½ sdt merica
Garam
125 gr tepung terigu
1 btg daun bawang, iris halus
200 ml air

Cara Membuat Tahu Mercon
Keluarkan sebagian isi tahu yang sudah digoreng dengan menyobek salah satu sisi nya. Tumis isian tahu yang dikeluarkan bersama semua bahan dan bumbu isian termasuk sayur. Tiriskan
 Beri isi tahu dengan bahan isian yang sudah ditumis hingga penuh. Rekatkan sisi yang disobek dengan adonan pelapis lalu celipkan. Tahu isi ke dalam adonan pelapis hingga rata. Goreng dengan minyak panas diatas apai sedang hingga matang di kedua sisi, angkat dan tiriskan dan segera sajikan.

Artikel ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Filsafat Umum yang diampu Hamidulloh Ibda

Bagikan :

Tambahkan Komentar