Oleh Baru Aditya
Mahasiswa Prodi Ekonomi Syariah STAINU Temanggung

Identitas Buku
Judul buku           : Akuntansi Pengantar 1
Pengarang buku : - James M. Reeve
                                   - Carl S. Warren
                                   - Jonathan E. Dechac
                                   - Ersa Tri Wahyuni
                                   - Gatot Soepriyanto
                                   - Amir Abadi Jusuf
                                   - Chaerul D. Djakman
Penerbit buku     : Salemba Empat
Kota terbit           : Jakarta
Tahun terbit         : 2009
Tebal buku           : 544 halaman
Resensi ini ditulis untuk memenuhi tugas mata kuliah Bahasa Indonesia Lanjutan yang diampu Bapak Hamidulloh Ibda, M.Pd

Buku pengantar akuntansi memeng dirancang untuk memahami konsep-konsep dasar akuntansi. Didalamnya dibahas tentang pengenalan akuntansi dimana aktivitas usaha sudah dilakukan oleh masyarakat kira-kira sejak tahun 3600 s.M. Berjalannya waktu Negara-negara besar mulai melakukan revolusi, dengan demikian dari masa ke masa fungsi akuntansi semakin meluas.

Pada umumnya setiap usaha yang didirikan bertujuan untuk menghasilkan laba, baik dengan cara menjual barang atau jasa maupun sengan cara memproduksi dan kemudian menjual hasil produksi tersebut. Untuk mencapainya perusahaan harus dapat mengumpulkan sumber-sumber kekayaan kemudian akan digunakan untuk kegiatan usaha sesuai dengan jenis usahanya. Sedangkan laba yang diperoleh akan menambah kekayaan perusahaan dan kerugian akan mengurangi kekayaan perusahaan.

Bagi perusahaan besar yang mempunyai banyak item di dalam setiap perkiraannya, mungkin membutuhkan suatu buku tambahan yang disebut dengan “Buku Besar Pmbantu. Buku besar pembantu berisi beberapa item yang merupakan perincian isi dari setiap perkiraan yang ada didalam buku besar . Data buku besar pembantu diambil dari dokumen /bukti-bukti transaksi yang bersangkutan. Didalam akuntasi dikenal dua bentuk perkiraan yaitu perkiraan dengan bentuk “T” (T Acount) dengan 2 kolom dan perkiraan dengan bentuk “ Saldo Berjalan” (Running Balance) dengan 4 kolom.

Dijelaskan bahwa transaksi-transaksi perusahaan merupakan informasi yang penting dalam pembuatan laporan keungan. Informasi-informasi tersebut tidak dapat secara langsung disusun menjadi suatu laporan keuangan yang memenuhi syarat melainkan harus melalui langkah-langkah tersebut.Posting adalah perpindahan informasi akuntansi dari jurnal ke perkiraan-perkiraan yang bersangkutan. Posting itu sangat berguna untuk mengelompokkan transaksi-transaksi perusahaan ke dalam aktiva, utang, modal, pendapatan dan biaya. Pada akhir periode jumlah di dalam perkiraan-perkiraan tersebut akan didaftar untuk membuat laporan keuangan. Didalam perusahan yang sudah besar dan kompleks prosedur posting biasanya dilakukan dengan menggunakan peralatan modern, sehingga tidak menimbulkan masalah bagaimana prosedur yang masih sederhana, prosedur posting dilakukan secara manual.

Perusahaan yang berusaha dengan membeli barang dagangan dan kemudian menjual kembali kepada langganannya, berbeda dengan perusahaan jasa yang hanya menjual jasa kepada langganannya. Didalam akuntansi perusahaan dagang banyak berkisar pada kegiatan-kegiatan pembelian barang dagangan, penjualan barang dagangan dan perhitungan harga pokok penjualan. Didalam buku dituliskan bahwa prosedur prmbelian barang dan dagangan pada setiap perusahaan berbeda-beda. Perkiraan “Pembelian barang dagangan” atau yang disebut “Pembelian” khusus digunakan untuk mencatat pembelian barang dagangan. Dibagian akhir bab juga dituliskan tentang pembuatan jurnal penutup yang digunakan untuk menutup akun-akun nominal dalam lapran keuangan. Kemudian dilanjut dengan pembuatan jurnal pembalik. Jurnal penutup ini dimaksudkan untuk menghapuskan nilai akun yang dibalik sebelum memulai mencatat transaksi-transaksi baru pada periode berikutnya.

Kelebihan: 
Dalam buku Pengantar akuntansi ini, buku ini memberi panduan kepada sang pembaca
tentang dasar-dasar akuntansi, bahasanya mudah dipahami dan juga buku ini disusun oleh beberapa Tim penyusun yang mahir akan akuntansi, sehingga isi didalamnya menarik dan mudah dipelajari. Didalam buku ini terdapat contoh-contoh, kemudian teori-teori dan juga soal-soal yang dilengkapi dengan kunci jawaban sehingga sang pembaca bisa dengan mudah mengetahui jawaban yang benar dengan soal-soal yang telah dikerjakan.

Kekurangan: 
Percetakan buku terlalu mepet dengan garis tepi buku dan pada table akuntansi terlalu buram.

Simpulan: 
Simpulan yang diperoleh dari buku yang saya resensi ini adalah, buku ini sangat cocok  untuk mengatahui dasar-dasar akuntasi apalagi lagi bagi pemula karena bahasa dan materi  dialamnya mudah dipahami dan dipelajari.



Bagikan :

Tambahkan Komentar