Sambutan Ketua DEMA FSHEI INISNU Temanggung saat penutupan kegiatan

Temanggung, Hariantemanggung.com
– Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakulas Syariah, Hukum, dan Ekonomi Islam (DEMA FSHEI) INISNU Temanggung, Miftaf Pradika Putra menekankan kepada mahasiswa baru agar jangan pernah sekali-kali memiliki rasa putus asa dalam berproses.

Hal itu disebutkan saat sambutan dalam penutupan kegiatan Pengenalan Budaya Fakultas dan Kepemimpinan (PBFK) Fakultas Syariah, Hukum, dan Ekonomi Islam di Ruang Kegiatan INISNU Temanggung, Jum’at - Sabtu (15-16/10/21).

“Para mahasiswa yang telah mengikuti PBFK ini, agar senantiasa tetap berproses guna menempa skil dan intelektualitas kalian masing-masing. Mengutip dari salah satu bait dalam Nadzom Imriti, Laa Tarum ‘Ilman Wa Tatruka at-Ta’ab, artinya jangan megharapkan suatu ilmu jika tidak ingin bersusah payah dalam mendapatkannya, maka kalian para mahasiwa FSHEI berproseslah jika ingin memiliki ilmu sesuai yang kalian harapkan,” ujar Miftaf.

Ia juga menegaskan kepada peserta agar Rencana Tindak Lanjut (RTL) yang telah diberikan oleh tim instruktur tidak dijadikannya sebuah beban.

“PBFK ini merupakan langkah awal kalian untuk menempa kemampuan kalian dalam berbagai hal, misalnya dalam hal kepemimpinan, public speaking, bahkan bagaimana kalian memanajemen organisasi, maka dari itu, RTL yang telah diberikan oleh tim instruktur jangan kalian jadikan sebagai sebuah tuntutan, namun jadikanlah hal tersebut sebagai tanggung jawab kalian setelah mendapat ilmu dan untuk mengamalkannya,” sambung Miftaf.

Sementara, Ketua Senat Mahasiswa (SEMA) INISNU Temanggung, Arfan Isro’i saat sambutan sebelum menutup acara mengatakan, para mahasiswa baru ini nantinya akan kembali ke Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) masing-masing.

“Setelah mengikuti acara PBFK ini, saya berharap para mahasiswa FSHEI ini bisa lebih aktif di HMP masing-masing, karena untuk lingkup mahasiswa baru itu ranahnya di HMP, bukan di DEMA Fakultas,” ujar Arfan.


Sesi foto bersama seusai kegiatan

Sebanyak 75 mahasiswa baru yang mengikuti kegiatan tersebut diberikan pemahaman terkait leadership, manajemen organisasi, ke-fakultatifan, dasar-dasar E-Commerce, dan dasar-dasar advokasi.

Adapun prmateri diisi oleh beberapa dosen, alumni fakultas syariah, dan Instansi lainnya, diantaranya Ketua LBH Temanggung, Muhamad Jamal, Dr. (C) Muhamad Jamal, S.Hi., S.H., M.H., Nashih Muhammad, S.H., M.H., Faizun Rohman, S.H., Kholilurrohman, S.H., Deden Sofiudin HIPMI Temanggung, dan Afifudin HIPMI Temanggung. (htm/ast)

Bagikan :

Tambahkan Komentar