Tretep, Hariantemanggung.com - Banyaknya kegiatan Kapolsek Tretep AKP. Bambang Nuryanto memerintahkan wakilnya IPTU Hasan Bisri untuk memberikan materi kepada pada Linmas dalam rangka Peltihan dan Pembekalan Linmas se-kec. Tretep di aula Kecamatan Tretep.
Dalam pelaksanaan tersebut Waka Polsek memberikan materi untuk para Linmas masing-masing :
Tehnik dan tata cara pengamanan TPS serta Kotak suara ada beberapa langkah. Langkah yang akan ditempuh oleh petugas linmas pada saat menghadapi masalah dalam pengamanan, mulai dari faktor yang harus diantisifasi dalam pengamanan dan selalu melakukan koordinasi dengan KPPS serta Pamsung dari pihak kapolisian yang ada di lapangan.
Maksud dari pembekalan tersebut agar pada saat pelaksanaan tugas dilapangan tidak membuat bingung para Linmas yang akan melaksanakan tugas pengamanan pada saat Pemilukada serentak 2018 dan Pemilihan Pilpres di tahun 2019 apabila para linmas melaksanakan apa yang menjadi bekal tersebut maka tidak akan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi sehingga pelakasanaan pemilukada serentak atau pilpres 2019 yang akan datang dapat berjalan dengan baik dan lancar, terang IPTU Hasan Bisri. (htm44/hms).
Tambahkan Komentar