Klaten, Hariantemanggung.com - Pada 7 maret 2018, bersama warga dan Instansi terkait bergotong royong membersihkan sungai Dengkeng di Jembatan Modran  Talang Bayat  kegiatan ini di laksanakan bersama sama 3 Wilayah Kecamatan dan dilanjutkan pembersihan, dengan alat seadanya berupa Gergaji Mesin, parang dan sabit, Kodim 0723/Klaten dan Dinas Instansi dan warga secara bergotong royong bahu membahu bersama warga mengangkat sampah dan mengumpulkannya di tepian sungai untuk kemudian dibuang dan sebagian dimanfaatkan oleh warga masyarakat.

Kegiatan Gotong Royong tersebut di hadiri dari  Kodim 0723/Klaten ( Koramil 18 Bayat, Koramil 19 Trucuk dan Koramil 20 Cawas ) Polsek Cawas, Dinas Kecamatan Cawas, Kepala Desa, BBWS, BPBD Klaten, Relawan,Banser,  Senkom  dan Masyarakat sekitar 150 Orang.

Drs. Muh.Nasir Camat Cawas mengatakan  pembersihan sungai Dengkeng   ini di ikuti dari 3 Kecamatan yaitu Kecamatan Bayat, Kecamatan Trucuk dan Kecamatan Cawas, ini dilakukan sebagai langkah awal antisipasi terjadinya banjir saat hujan sehingga dilaksanakan kegiatan gotong Royong pembersihan sungai yang banyak menyangkut dan mengendap di jembatan Modran karena sangat menganggu arus aliran air sehingga pada saat hujan lebat dan debit air sungai Dengkeng Naik mengakibatkan meluap kewilayah dukuh Modran di Bayat dan Berimbas kewilayah Talang dan Wilayah Bawak Kecamatan Cawas.

“ kekompakan ini membikin saya sangat terharu, dari berbagai lini baik TNI , Polri , Ormas dan seluruh masyarakat berusaha dengan maksimal untuk membersihkan jembatan ini “ ungkap Drs Muh Nasir Camat Cawas dalm bincang bincangnya dengan anggota Kodim 0723/Klaten.

Pelda M.Saleh Babinsa Ramil 20/Cawas menghimbau kepada masyarakat tidak membuang sampah sembarangan terutama di sungai, karena dampaknya akan menumpuk yang bisa mengakibatkan aliran sungai tersumbat dan menjadi tidak lancar sehingga air sungai bisa meluap dan akan mengakibatkan banjir yang akan meluap ke rumah warga.

“ sebesar dan seberat apapun pekerjaan kalo dikerjakan bersama sama akan terasa ringan, saya berharap kepada masyarakat jangan buang sampah disungai, lebih baik ditimbun” ujar tegas Pelda M Saleh Babinsa Ramil 20/Cawas.

Kegiatan berlangsung dengan kompak dan dengan sangat bersemangat, sehingga tak terasa sumbatan disungai dapat dibersihkan. (htm33/hms).
Bagikan :

Tambahkan Komentar